Sabtu, 02 Oktober 2010

Tips Bila Terkena Percikan Minyak Panas

Aktivitas di
dapur membuat Anda mudah
terkena luka bakar ringan,
seperti terkena percikan
minyak, menyentuh panci
atau wajan panas, terpercik
air mendidih, dan banyak
kemungkinan lain. Jika
dibiarkan, luka-luka kecil itu
akan membekas dan tentu
saja mengganggu penampilan
Anda.
Obat untuk luka bakar
berupa salep atau bubuk
sudah banyak ada di
pasaran. sebaiknya Anda
menyimpan satu di tempat
aman dan mudah dijangkau
di dapur Anda. Namun, bila
salep tak tersedia, jangan
panik dulu.
Kulit bisa didinginkan dengan
body lotion atau lidah
buaya. Belah batangan lidah
buaya dan oleskan ke luka
Anda. Lidah buaya diyakini
dapat mengatasi berbagai
luka bakar, jadi jangan
ragu-ragu untuk
menggunakannya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar